Cara Menghapus File Google Drive Massal Sekaligus

Cara menghapus file maupun folder di Google Drive sekaligus secara massal memang menjadi persoalan sepele. Namun kalau ternyata soal sepele seperti membuat Anda kebingungan, maka gunakan cara yang ringkas dan mudah.

Pada dasarnya, Google Drive menggunakan metode pengoperasian yang nyaris sama dengan explorer di Windows. Sehingga Anda membutuhkan bantuan keyboard untuk menghapusnya secara massal sekaligus.

Cara Menghapus File Google Drive Massal Sekaligus

Cara Menghapus File dan Folder Google Drive Sekaligus secara Massal

Hal pertama yang mungkin Anda lakukan adalah menandai semua file maupun folder di Google Drive sebelum menghapusnya. Namun sayangnya, menekan CTRL + A pada keyboard untuk menandai semua sekaligus tidak bisa.

Lantas Anda akan mencari fitur atau menu untuk menandai sekaligus, langkah ini ternyata juga tidak tersedia di Google Drive. Maka Anda bisa menggunakan salah satu cara berikut.

1. Menggunakan CTRL pada Keyboard

Sebagaimana pada folder di My Computer Windows, Anda dapat menandai folder dan file dengan menekan dan tahan tombol CTRL di keyboard. Ketika menahannya, sembari klik folder mana saja yang ingin Anda tandai.

Cara ini memang harus manual, menahan tombol CTRL + Klik satu per satu. Tetapi jauh lebih cepat daripada Anda harus menghapus file dan folder tanpa menggunakan cara ini.

Setelah file maupun folder yang ingin Anda hapus sudah ditandai, klik ikon tempat sampah di bagian atas. Maka semua dokumen yang mendapatkan tanda akan berpindah ke tong sampah Google Drive. Anda dapat menghapus permanen dengan cara mengosongkan tempat sampah Google Drive.

2. Menggunakan SHIFT pada Keyboard

Selain tombol CTRL, cara lain yang jauh lebih cepat dan bisa Anda lakukan adalah dengan menekan SHIFT.

  • Klik 1 kali pada folder di bagian paling atas (urutan pertama);
  • Tekan SHIFT di keyboard dan tahan;
  • Selagi menahan tombol SHIFT, klik 1 kali pada folder di bagian paling bawah (urutan paling akhir).

Sehingga semua file yang berada di dalam interval folder/file paling atas hingga folder/file di bagian paling bawah sudah ditandai. Anda dapat melakukan penghapusan lebih mudah dan cepat.

Itulah cara menghapus file Google Drive secara massal dan sekaligus. Jika ingin mengembalikan file yang sudah terhapus, Anda cukup memulihkan dari tong sampah.

Masrum

Meyakini berasal dari trah dewa. Lahir dari rahim bidadari yang susah payah menyamar sebagai manusia biasa. Saat ini tengah berusaha memberi informasi yang membantu sesama supaya dapat ridho Yang Maha Kuasa.

Tinggalkan komentar